Recent Blog post

12 Manfaat Bawang Putih Bagi Kesehatan & Kulit (Teruji)

Manfaat bawang putih banyak yang kita dapat rasakan untuk kehidupan sehari-hari. Bawang putih termasuk keluarga umbi-umbian. Bawang putih kerap kita kenal sebagai bumbu masakan dan sudah terkenal di berbagai belahan dunia. Yang membuat herbal ini populer adalah kemampuannya dalam mencegah kanker.
manfaat bawang putihTapi sayang, terkadang aroma nya yang menyengat membuat tanaman tidak banyak dikonsumsi langsung, melainkan hanya sebagai bumbu, sehingga hanya dalam jumlah sedikit bawang putih kita konsumsi.
Hampir semua bahan-bahan alami mempunyai khasiat masing-masing dalam tubuh. Begitu juga dengan bawang putih, namun sebelum beralih ke manfaatnya, ada baiknya kita mengetahui kandungan nutrisi menarik dalam bawang putih.

1. Manfaat Bawang Putih Memiliki Senyawa Allicin, Digunakan Untuk Obat

Bawang putih merupakan tanaman yang telah digunakan sejak jaman mesir kuno, kandungan allicin memang salah satu zat yang digunakan sebagai obat. Allicin ini merupakan salah satu komponen biologis aktif yang paling utama dan besar kandungannya dalam bawang putih. Apa fungsi dari allicin ini ? ia merupakan zat anti bakteri yang terkandung dalam bawang putih.
Berbagai riset telah dilakukan terhadap zat ini dan menemukan bahwa ia memiliki efek penting untuk beberapa isu kesehatan di bawah ini :
  • Menurunkan berat badan
  • Mengencerkan darah
  • Mencegah hipertensi
  • Zat anti kanker
  • Antioksidan
  • Dan anti anti mikroba/bakteri.
Zat ini lah yang membuat ciri khas pada bau bawang putih. Bawang putih memiliki kandungan senyawa sulfur yang disebut Allicin, yang diyakini sangat besar peranannya dan membawa manfaat kesehatan yang tiada duanya.

2. Bawang Putih Herbal Anti Kanker

Wowwww, setidaknya itulah reaksi yang ditemukan oleh para peneliti ketika meneliti khasiat bawang putih untuk penyakit paling berbahaya kanker. Bawang putih layak disebut sebagai herbal/tanaman anti kanker, kandungan sulfida alil terdapat dalam bawang putih yang menyebabkannya sebagai herbal anti kanker.
Salah satu bukti nyata yang ditemukan para peneliti adalah kandungan PhIP, salah satu bentuk dari amina heterosiklik (HCA) yang merupakan zat yang dapat memicu kanker payudara bagi perempuan. Dari berbagai penelitian yang dilakukan zat diallyl sulfida yang terdapat dalam bawang putih menghambat pertumbuhan dan transformasi PhIP menjadi karsinogen yang pada akhirnya dapat menyebabkan kanker payudara.
Namun perlu anda ingat bahwa bawang putih memiliki zat anti kanker yang efektif untuk mencegah pertumbuhan sel dari berbagai jenis kanker yang berbahaya bagi anda.

3. Ampuh Menurunkan Tekanan Darah Tinggi

Ini adalah manfaat bawang putih yang sudah teruji, telah banyak riset yang mengeluarkan fakta bahwa bawang putih efektif menurunkan tekanan darah tinggi sekitar 7-8% (Sumber : WebMD). Bahkan efek dari bawang putih ini dapat menurunkan tekanan darah pada orang normal.  Sebagian besar penelitian menggunakan bubuk bawang putih tertentu.

4. Bawang Putih Kaya Akan Nutrisi dan Rendah Kalori

nutrisi bawang putih
Bawang putih merupakan salah satu herbal yang memiliki kandungan nutrisi yang sangat baik dan di butuhkan oleh tubuh. Bawang putih sangat tinggi kandungan vitamin C dan Kalsium serta zat besi.
Berikut adalah ringkasan dari nutrisi yang diberikan oleh bawang putih per 136 Gr bawang putih:
  • Vitamin C; Memenuhi 71 % kebutuhan harian
  • Kalsium; Memenuhi 25 % kebutuhan harian
  • Besi; Memenuhi 13 % kebutuhan harian
  • Karbohidrat (45 gr); 15 % kebutuhan harian
  • Serat (3 g); memenuhi 11 % kebutuhan harian.
Nutrisi yang terdapat dalam kandungan bawang putih ini sangat bermanfaat bagi tubuh manusia, namun uniknya ia tidak mengandung zat atau nutrisi yang mungkin berbahaya bagi tubuh jika terlalu besar seperti lemak jenuh dan kalori.
Herbal ini dipastikan dapat membantu menunjang kesehatan tubuh dan menjadikan kita bebas dari berbagai penyakit berbahaya.

5. Sumber Antivirus/anti bakteri/ Antioksidan Yang sangat Ampuh

Khasiat paling populer dari bawang putih adalah sumber antioksidan yang sangat kaya dan tentunya dibutuhkan oleh tubuh. Bukan hanya untuk mencegah, bawang putih juga dikenal sebagai anti virus dan bakteri, zat yang terkandung dalam bawang putih ini dapat membantu mencegah perkembangan bakteri, jamur, ragi, dan virus serta cacing dalam tubuh.

6. Ampuh Memangkas Kolesterol Jahat (LDL)

Salah satu kehebatan lain dari herbal/bumbu masakan paling terkenal di Indonesia ini adalah kemampuannya dalam menurunkan kolesterol jahat. Ia mampu memangkas LDL (kolesterol jahat) dalam tubuh secara signifikan, berbagai riset membuktikan bahwa ia dapat memangkas LDL sebanyak 10-15%. Jangan khawatir dengan HDL (kolesterol baik) anda, walaupun bawang putih ampuh untuk menurunkan LDL, tapi tidak memiliki efek berarti bagi HDL, sehingga anda akan tetap sehat.
Produksi insulin dapat dipacu bengan mengkonsumsi bawang putih, hal ini sama seperti manfaat kopi yang dikonsumsi dengan bijak. Peningkatan insulin ini mengurangi kadar gula dalam darah.

7. Ingin Umur Panjang? Bawang Putih Solusinya

Umur memang rahasia Tuhan, namun dengan segudang manfaat bawang putih yang kita bahas tidak ada salahnya bahwa konsumsi bawang putih secara rutin dapat membantu meningkatkan umur agar panjang dan awet. Berikut beberapa pertimbangannya.
  • Menghindari kanker, pembunuh utama di dunia
  • Menghindari penyakit jantung dengan kemampuan memangkas LDL dalam darah.
  • Mengurangi tekanan darah tinggi
  • Anti oksidan + Anti Bakteri + Anti Virus
Ke empat dari fungsi di atas merupakan salah satu faktor menunjang untuk hidup awet muda dan panjang umur. Terhindar dari berbagai penyakit berbahaya dan anti oksidan serta anti bakteri merupakan kunci hidup sehat bahagia.

8. Bawang Putih Efektif Untuk Kecantikan Kulit

Tidak hanya kesehatan yang ditopang oleh bawang putih, seperti halnya manfaat mentimun, bawang putih juga memberikan manfaat sangat baik untuk kecantikan kulit.
  1. Membersihkan komedo. Komedo sering muncul didaerah hidung dan menggangu penampilan. Cukup haluskan bawang putih, lalu oleskan pada daerah yang dihinggapi komedo.
  2. Menghilangkan noda bekas luka. Bekas luka terkadang membuat kurangnya rasa percaya diri bagi yang memlikinya. Manfaat bawang putih, memberikan sifat anti radang yang mampu membersihkan sisa luka pada kulit. Oleskan bawang putih pada bagian noda luka tersebut.
  3. Obat jerawat. Satu siung bawang putih yang dihaluskan lalu balurkan pada permukaan kulit yang terdapat jerawat, kemudian diamkan 10 menit atau gunakan saat sebelum tidur. Keesokan harinya, jerawat akan mengempes dan lebih kecil, lakukan secara rutin untuk mendapatkan hasil optimal.

9. Mencegah Demensia dan Penyakit Alzheimer

Koq bisa bawang putih sampai pada mencegah penyakit syaraf seperti demensia dan alzheimer ini ? Kerusakan syaraf atau oksidatif yang disebabkan oleh radikal bebas sangat berperan pada proses penuaan dini. Bawang putih mengandung antioksidan yang mendukung mekanisme perlindungan tubuh terhadap kerusakan oksidatif. Suplemen bawang putih telah terbukti untuk meningkatkan enzim antioksidan pada manusia, serta secara signifikan mengurangi stres oksidatif pada pasien dengan tekanan darah tinggi.
Manfaat gabungan seperti pengurangan kolesterol dan tekanan darah, serta sifat antioksidan, dapat membantu mencegah penyakit otak umum seperti penyakit Alzheimer dan demensia.

10. Bawang Putih Dapat Memangkas Berat Badan

Berbagai riset telah menemukan bahwa zat anti inflamasi yang terdapat di bawang putih dapat membantu mengatur sel lemak yang terbentuk dalam tubuh kita. Obesitas atau berat badan terjadi ketika lemak terus terbentuk, tahapan ini mengubah Pre-adiposit menjadi sel-sel lemak (adipocytes) melalui proses yang kita namakan sistem inflamasi. Vinyldithiin zat yang terdapat pada bawang putih dapat membantu menghambat terjadinya proses inflamasi ini yang tentu baik untuk mencegah berat badan .

11. Menghilangkan Sakit Gigi Sangat Ampuh

Bawang putih terkadang dapat bermanfaat pada saat kritis atau mendesak ketika anda mengalami sakit gigi, wahh ?? kenapa yah ? Sakit gigi secara umum disebabkan oleh bakteri yang terdapat pada gigi anda. Sifat anti virus serta bakteri yang ada pada bawang putih dapat membasmi dan menghilangkan bakteri penyebab sakit gigi. Selain itu ia juga memiliki kandungan analgesik yang ampuh untuk mengatasi sakit gigi anda.

12. Meningkatkan Metabolisme Zat Besi

Riset terkini mengenai bawang putih telah menunjukkan bahwa ia sangat ampuh dalam memboost metabolisme zat besi. Zat besi disimpan dalam sel yang terdapat pada tubuh kita, aktivitas selanjutnya adalah pemindahan keluar dari sel dan kembali dalam sirkulasi tubuh yang tentu membutuhkan protein yang dinamakan ferroportin. Ferroportin adalah protein yang berjalan melintasi membran sel, dan menyediakan jembatan bagi zat besi untuk menyeberang dan meninggalkan sel. Bawang putih dapat meningkatkan produksi protein ini sehingga membantu menjaga zat besi yang beredar dalam tubuh sesuai dengan kebutuhan.

Tanaman Obat Bawang Putih

By : Tya Alfriyanti
Kamis, 10 November 2016
1


Kencur (Kaempferia galanga L.) adalah salah satu jenis empon-empon/tanaman obat yang tergolong dalam suku temu-temuan (Zingiberaceae). Rimpang atau rizoma tanaman ini mengandung minyak atsiri dan alkaloid yang dimanfaatkan sebagai stimulan. Nama lainnya adalah cekur (Malaysia) dan pro hom (Thailand). Dalam pustaka internasional (bahasa Inggris) kerap terjadi kekacauan dengan menyebut kencur sebagai lesser galangal (Alpinia officinarum) maupun zedoary (temu putih), yang sebetulnya spesies yang berbeda dan bukan merupakan rempah pengganti. Terdapat pula kerabat dekat kencur yang biasa ditanam di pekarangan sebagai tanaman obat, temu rapet (K. rotunda Jacq.), namun mudah dibedakan dari daunnya.
Nama kencur dipinjam dari bahasa Sanskerta, kachora, कचोर, yang berarti temu putih (Curcuma zedoaria)

Kencur merupakan temu kecil yang tumbuh subur di daerah dataran rendah atau pegunungan yang tanahnya gembur dan tidak terlalu banyak air. Jumlah helaian daun kencur tidak lebih dari 2-3 lembar (jarang 5) dengan susunan berhadapan, tumbuh menggeletak di atas permukaan tanah. Bunga majemuk tersusun setengah duduk dengan kuntum bunga berjumlah antara 4 sampai 12 buah, bibir bunga (labellum) berwarna lembayung dengan warna putih lebih dominan[2].
Tumbuhan ini tumbuh baik pada musim penghujan. Kencur dapat ditanam dalam pot atau di kebun yang cukup sinar matahari, tidak terlalu basah dan setengah ternaungi.

Penyebaran dan etnobotani

Kaempferia galanga kemungkinan berasal dari India, di mana ia tersebar luas. Tanaman ini dibudidayakan secara meluas di Asia Tenggara, Cina selatan, Nusantara hingga Maluku; dan kemungkinan pula diintroduksi ke Australia utara.[2]
Kencur (nama bahasa Jawa dan bahasa Indonesia) dikenal di berbagai tempat dengan nama yang berbeda-beda: cikur (bahasa Sunda); ceuko (bahasa Aceh); kaciwer (bahasa Karo); kencor (Madura); cekuh (bahasa Bali); Sekuh atau Sekur (bahasa Sasak), kencur, sukung (bahasa Melayu Manado); asauli, sauleh, soul, umpa (bahasa-bahasa di Maluku); serta cekir (Sumba).
Berbagai masakan tradisional Indonesia dan jamu menggunakan kencur sebagai bagian resepnya. Kencur dipakai orang sebagai tonikum dengan khasiat menambah nafsu makan sehingga sering diberikan kepada anak-anak. Jamu beras kencur sangat populer sebagai minuman penyegar pula. Di Bali, urap dibuat dengan menggunakan daun kencur.
Ungkapan "masih bau kencur" berarti "masih belum berpengalaman".
By : Tya Alfriyanti 0


manfaat lengkuas
Lengkuas merupakan rempah-rempah yang sangat punya manfaat besar bagi kesehatan.
Tumbuhan ini digolongkan dalam jenis umbi-umbian yang tumbuh pada dataran rendah. Pada umumnya masyarakat indonesia memanfaatkan lengkuas sebagai bahan bumbu dapur dan bahan obat tradisional. Lengkuas memiliki aroma yang khas sehingga ketika dicampurkan ke dalam masakan maka akan membuat aroma masakan tersebut menjadi khas dan lezat.
Bentuk fisik lengkuas hampir menyerupai jahe. Meski hampir sama lengkuas dan jahe sangat berbeda. Kita bisa membedakannya melalui aromanya. Daging pada lengkuas juga lebih keras dibanding dengan daging pada jahe. Hal itu dapat kita buktikan dengan mencoba membelah daging lengkuas dan jahe. Pada saat membelah jahe kita tak akan merasakan kesulitan membagi. Namun ketika kita membelah lengkuas maka kita akan sedikit mengeluarkan tenaga agar bisa membelahnya. Di situlah kita bisa membuktikan kalau daging lengkuas lebih keras dibanding dengan daging jahe. Bagian yang dimanfaatkan pada lengkuas adalah akarnya (rimpangnya). Pada rimpang lengkuas tersimpan banyak senyawa penting yang salah satunya adalah minyak atsiri. Senyawa lain yang terdapat pada rimpang lengkuas adalah kamper, amilum dan masih banyak lagi. Banyaknya senyawa yang terkandung di dalam lengkuas membuat masyarakat memanfaatkan lengkuas sebagai obat herbal.

Manfaat Lengkuas

Selain digunakan sebagai bumbu masak lengkuas memiliki banyak manfaat lain. Diantara sebagai obat herbal. Berikut beberapa khasiat yang dihasilkan lengkuas sebagai obat herbal:
Lengkuas memiliki sifat anti inflamasi yang fungsinya meredakan radang. Zat yang terkandung pada lengkuas untuk meredakan radang adalah kandungan galangin dan kandungan karioferidanya.
  • Dapat mengobati penyakit rematik.
  • Dapat digunakan sebagai obat anti mabuk kendaraan.
  • Lengkuas bisa digunakan sebagai obat pencegah tumor. Senyawa transkoniferil disasetat yang terkandung di dalam lengkuas mampu menghambat kerja enzim xanthin yang merupakan salah satu sel pemicu kanker.
  • Dapat digunakan sebagai obat atau vitamin herbal penambah nafsu makan.
  • Meredakan diare.
Lengkuas juga sering digunakan sebagai campuran alat kosmetik. Kandungan antioksidan dalam lengkuas mampu mencegah penuaan dini pada kulit terutama pada bagian wajah. Lengkuas juga mampu mencegah radikal bebas sehingga tidak akan merusak kulit. Selain itu, antioksidan di dalam lengkuas juga dapat mengeluarkan racun-racun kecil di dalam tubuh. Jadi ketika ada nutrisi asing yang masuk ke dalam tubuh akan langsung dihancurkan oleh antioksidan yang terkandung pada lengkuas.

By : Tya Alfriyanti 0

Kunyit adalah tanaman herbal tradisional yang rimpangnya paling familiar diantara rimpang herbal yang lain. Tanaman ini bernama latin Curcuma domestica Val selain tanaman obat juga termasuk golongan rempah-rempah. Kunyit menyebar di wilayah Asia khususnya Asia Tenggara, bahkan kunyit sudah menyebar sampai ke Afrika. Umumnya bangsa-bangsa di Asia telah mengkonsumsi kunyit. Biasanya kunyit dikonsumsi dalam bentuk minuman atau jamu tradisional yang biasa di jual oleh ibu-ibu dengan sebutan jamu gendong.
Kunyit tumbuh subur di tanah yang gembur dan pengairannya cukup, dengan kisaran curah hujan 2.000 mm sampai 4.000 mm tiap tahun. Untuk menghasilkan rimpang kunyit yang besar-besar diperlukan tempat terbuka. Umumnya kunyit berwarna jingga, sampai kuning muda.
Tanaman ini memiliki banyak fungsi, ketika kecil saya sudah dikenalkan dengan manfaat kunyit. Kunyit biasa digunakan sebagai obat sakit perut. Umumnya ketika perut rasanya ada gangguan, pastilah dibuatkan jamu kunyit. Saya kira begitu juga dengan pembaca para umumnya, sudah dikenalkan akan manfaat kunyit sejak kecil. Khasiat kunyit yang familiar karena kunyit mengandung banyak senyawa kimia yang diperlukan badan.

Manfaaat Kunyit bagi Kesehatan Tubuh

1. Memperlancar ASI, kunyit dapat dimanfaatkan untuk memperlancar ASI. Caranya 1 rimpang kunyit dilumatkan sampai halus, kemudian dibalutkan disekitar payudara. Diulangi sebanyak 2 kali sehari sampai air susunya lancar.

2. Melancarkan Haid, kunyit dapat digunakan sebagai pelancar haid. Bagi wanita sangat dianjurkan mengkonsumsi kunyit ketika haid agar haid lancar. Cara mengolah kunir untuk memperlancar haid yaitu dengan menyiapkan 2 rimpang kunyit, setengah sendok the ketumbar, setengah sendok the biji pala, setengah genggam daun sri gading. Semua bahan yang telah disiapkan ditumbuk sampai halus, kemudian direbus dengan satu liter air sampai mendidih. Saring kemudian siap diminum. Lebih nikmat diminum dalam keadaan dingin. Diminum 1 gelas sehari.
3. Obat diabetes militus (kencing manis), untuk membuat ramuan kunyit yang difungsikan sebagai obat kencing manis cukup mudah. Caranya siapkan tiga rimpang kunyit+ setengah sendok garam . rebus bahan tersebut dengan satu liter air sampai mendidih. Kemudian saring dan didinginkan. Minumlah rebusan setengah gelas 2kali seminggu.
4. Untuk menambah darah( obat hipotensi/ darah rendah), untuk obat hipotensicaranya beberapa rimpang kunyit diparut, dicampur dengan air matang secukupnya. Kemudian dicampur gula enau, lalu disaring. Ditambah sedikit garam. Air kunyit siap diminum.
5. Obat disentri, kunyit dapat digunakan sebagai obat disentri. Caranya dengan menyiapkan 1 sampai 2 rimpang kunyit, gambir dan kapur sirih secukupnya. Semua bahan yang telah disiapkan direbus sampai mendidih dengan 2 gelas air. Sisakan 1 gelas. Diminum sampai sembuh.

Kandungan atau Senyawa Kimia dalam Kunyit

Dalam rimpang kunyit terkandung senyawa minyak atsiri sebanyak 6%. Minyak atsiri ini mengandung senyawa senyawa monoterpen dan sesquiterpen(meliputi zingiberen, alfa dan beta-turmerone), protein, fosfor, kalium, vitamin C dan besi. Mengandung zat warna kuning yang disebut kurkuminoid sebanyak 5% (meliputi monodesmetoksi kurkumin dan bidesmetoksi kurkumin, kurkumin 50 sampai 60%).
Ketiga senyawa kurkuminoid tersebut, yang merupakan komponen terbesar adalah kurkumin . tak jarang kadar total kurkuminoid dihitung sebagai % kurkumin, karena kandungan kurkumin paling besar dibanding komponen kurkuminoid lainnya. Karena alasanitu beberapa penelitian baik farmakologi maupun fitokimia lebih menekankan pada kurkumin.
Segudang manfaat rimpang kunyit, tidak hanya sebatas yang diulas di atas. Manfaat kunyit untuk kecantikan diantaranya sebagai masker wajah untuk menghilangkan jerawat dan memutihkan kulit serta menghaluskannya. Selamat mencoba khasiat rimpang kunyit.

Tanaman Obat Kunyit

By : Tya Alfriyanti 0

Kemangi adalah tumbuhan yang gemar tumbuh ketika musim hujan mulai berlangsung. Tumbuhan ini memiliki pohon berukuran kecil menyerupai rumput. Tubuhnya diblut oleh bulu halus yang aman untuk disentuh. Didalam bunga kemangi, terdapat biji yang banyak dimanfaatkan oleh masyarakat sebagai bahan pengganti biji selasih. Daun tumbuhan kemangi memiliki rasa dan aroma yang khas. Rasa dan aroma tersebut kemudian membuat daun ini banyak digunakan sebagai lalap makan bersama penyet ikan.



Manfaat Daun Kemangi

  1. Melancarkan aliran darah, menkonsumsi daun kemangi dapat melancarkan aliran darah karena kandungan magnesium yang terdapat dalam kemangi membantu membuat pembuluh darah dan jantung menjadi rileks, dan aliran darah dalam tubuh akan tetap lancar.
  2. Manfaat Daun Kemangi Untuk mencegah adanya kemandulan, ternyata kemangi memiliki kandungan zat arginin yang berfungsi untuk membuat daya hidup sperma semakin kuat, tentu nya untuk mencegah kemandulan.
  3. Menjaga kesehatan organ jantung, daun ini mengandung magnesium dan juga beta karoten untuk menjaga kesehatan jantung, ini adalah mineral penting yang sangat dibutuhkan oleh jantung.
  4. Mengobati sariawan, bagi anda yang sariawan bisa segera disembuhkan, kunyahlah manfaat daun kemangi dan memakannya lalu minum air hangat, lakukan 3 kali sehari dan lihat hasilnya.
  5. Meningkatkan kekebalan tubuh, untuk memperbaiki sistem kekebalan tubuh dapat dengan menkonsumsi khasiat daun kemangi, ternyata hal ini karena mengandung beta karoten yang berfungsi untuk meningkatkan respon antibodi, beta karoten juga dapat memperbaiki sel-sel yang rusak.
  6. Membantu perkembangan tulang, ternyata juga dapat membantu perkembangan tulang kita, karena  manfaat daun kemangi memiliki kandungan fosfor dan kalium yang baik dalam pembentukan serta perkembangan tulang anda, dan daun ini dapat mencegah tulang keropos.
  7. Untuk mengobati panu, panu juga bisa disembukan dengan cara menghaluskan daun kemangi yang harus di cuci bersih, campurkan dengan sedikit kapur sirih dan oleskan pada bagian yang terkena panu.

Tanaman Obat Daun Kemangi

By : Tya Alfriyanti 0





Miana merupakan nama lain dari tanaman iler yang sarat dengan manfaat kesehatan, disebabkan adanya minyak atsiri dan antioksidan di dalamnya. Kecantikan warnanya membuat tumbuhan ini sering digunakan sebagai bunga hias. Daun miana termasuk tanaman obat yang mampu mengatasi berbagai jenis penyakit ringan seperti bisul, hingga penyakit berat seperti diabetes dan wasir.

Sumber asli: http://www.kinisehat.com/2016/02/manfaat-daun-miana-kesehatan.htm

Daun miana merupakan salah satu jenis daun yang mungkin banyak dari anda belum pernah mendengarnya. Daun miana sendiri seringkali dikenal degnan sebutan daun iler. Daun miana memiliki daun yang berwarna merah, dan seringkali dimanfaatkan sebagai jenis tanaman obat-obatan alias tanaman herbal.
Banyak jenis tanaman herbal lainnya yang bisa dijadikan obat herbal sebagai pencegah maupun penyembuh dari berbagai Penyakit. Contohnya seperti yang terdapat pada manfaat daun binahong, manfaat daun sirih, manfaat daun kumis kucing, manfaat manfaat daun jarak dan masih banyak lagi manfaat pada daun-daun lainnya yang sering dijadikan obat herbal.
Daun miana sendiri memilki nama ilmiah Coleus Scutellarioides, merupakan jenis tanaman yang tumbuh pada ketinggian 1500 meter diatas permukaan laut. Tetapi saat ini daun miana juga bisa dikembangbiakan di dataran rendah, seperti daerah persawahan dan juga pekarangan rumah di daerah perkotaan, sehingga menjadi lebih mudah untuk memanfaatkannya.
Manfaat dari Daun Miana
Daun miana sendiri, tentu saja memilki banyak sekali manfaat bagi kita semua. Apa saja sih manfaat daun miana? berikut ini adalah beberapa manfaat penting dari daun miana:
  1. Sebagai Tanaman Hias
Manfaat daun miana yang pertama adalah dapat menjadi tanaman hias. Ya, bentu dan juga warna dari daun miana merupakan salah satu daya tarik tersendiri dari daun miana bagi para pencinta tanaman hias. Daunnya yang memiliki warna merah kegelapan merupakan salah satu wujud dari kecantikan tanaman ini, sehingga seringkali dimanfaatkan menjadi tanaman hias.
Daun miana menambah daftar panjang jenis tanaman hias yang memilki manfaat kesehatan bagi manusia. Manfaat tanaman hias sendiri menjadi daya tarik bagi setiap orang, tanaman hias sangat berguna untuk memperindah tampilan rumah, ruangan ataupun bangunan lainnya sebagai  penghijauan versi mini si suatu tempat. Seperti pada:
  • Manfaat anthurium
  • Manfaat bunga anggrek
  • Manfaat bunga bougenville
  1. Membantu Mengobati Wasir
Manfaat daun miana yang beriktunya adalah dapat membantu mengobati wasir. Wasir atau ambeyen merupakan salah satu jenis gangguan kesehatan yang seringkali muncul karena kondisi yang tidak disadari. Biasanya karena kurangnya perhatian terhadap kesehatan pencernaan, maka penyakit wasir ini muncul.
Namun, tenang saja dan juga tidak perlu khawatir. Daun miana memilki manfaat yang sangat baik untuk membantu menyembuhkan gejala wasir yang anda alami. Penasaran bagaimana memanfaatkan daun miana untuk mengobati wasir? berikut ini beberapa langkah sederhana mengolah daun miana:
  • Siapkan kira-kira 20 lembar daun miana dan juga satu ruas unyit.
  • Kemudian bersihkan, lalu kemudian rebus bahan-bahan tersebut dengan menggunakan 5 gelas air.
  • Rebus hingga mendidih, lalu kemudian dinginkan airnya setelah mendidih.
  • Cukup minum satu gelas ramuan saja setiap harinya, maka hal ini akan membantu menyembuhkan wasir yang anda alami.
  1. Membantu Mengobati Bisul
Manfaat daun miana berikutnya adalah dapat membantu menyembuhkan bisul, dan juga mengurangi gejala bisul. Untuk mengobati bisul ini, anda tidak perlu repot untuk membuat ramuan seperti ketika anda mengobati wasir, namun hal yang perlu anda lakukan cukup dengan cara memanaskan daun miana di atas api, namun jangan sampai gosong. Setelah itu tempelkan daun miana pada bagian tubuh yang mengalami bisul, kompres hingga beberapa menit. Lakukan hal ini hingga bisul anda sembuh dan juga mengering.
Mengobati bisul juga dapat menggunakan manfaat daun ketumbar, manfaat daun sirsak, manfaat daun delima, manfaat daun gingseng, manfaat daun sirih dan manfaat daun gandarusa.
  1. Membantu Menyembuhkan Demam dan Menurunkan Panas
Anda demam dan juga panas? Kalau begitu cobalah manfaat daun miana yang satu ini. Ya, daun miana memilki manfaat dan juga khasiat yang sangat baik untuk membantu meredakan dan juga menyembuhkan demam. Caranya pun sangat mudah. Berikut ini adalah beberapa cara mengolah daun miana untuk menurunkan panas dan demam:
  • Ambil batang dan juga daun miana
  • Rebus batang dan juga daun miana dengan 3 gelas air
  • Rebus hingga mendidih dan tersisa 2 gelas air
  • Minum setengah gelas ramuan tersebut, untuk membantu menyembuhkan demam dan juga menurunkan panas anda.
Menyembuhkan gejala panas dan demam dapat juga dengan cara membuat ramuan herbal dari bahan-bahan alami lainnya, seperti lobak putih, air kelapa hijau dan kulit jeruk. Banyak yang mengatakan manfaat lobak putih dapat menurunkan suhu tubuh yang meninggi, dan utnuk manfaat air kelapa hijau mengandung banyak zat-zat baik yang dapat memyembuhkan panas pada tubuh. Sedangkan untuk manfaat kulit jeruk dipercaya sebagai obat penurun panas karena mengandung vitamin c dan vitamin a yang cukup untuk tubuh.
  1. Menyembuhkan dan Meringankan Gejala Batuk
Manfaat daun miana selanjutnya adalah dapat membantu menyembuhkan dan juga meringankan gejala batuk. Daun miana memilki khasiat yang amat sangat baik untuk memantu mengeluarkan dahak yang menempel pada tenggookan, sehingga sangat efektif untuk membantu meringankan gejala batuk yan ganda alami.
Cara pemanfaatannya pun sangat mudah, anda hanya perlu merebus daun miana, seperti ketika anda membuat amuan daun miana untuk meredakan demam. Lalu kemudian anda dapat meminum rebusan dari daun miana tersebut secara teratur hingga batuk anda benar-benar sembuh. Jadi anda tidak perlu repot – repot membeli obat ataupun pergi ke dokter ketika anda mengalami sakit batuk.
  1. Baik untuk Mengatasi Gangguan pada Saat Menstruasi
Manfaat daun miana yang terakhir adalah untuk membantu mengatasi gangguan pada saat haid atau menstruasi. Salah satu gangguan yang muncul ketika berada pada sikls menstruasi adalah kemunculan siklusnya yang tidak teratur. Apabila biasanya menstruasi terjadi kurang lebih 1 bulan sekali, namun terkadang muncul gangguan pada siklusnya, dimana bisa saja muncul 2 kali dalam sebulan, atau muncul 2 – 3 bulan sekali.
Untuk membantu memperbaiki siklus tersebut, maka selain memeriksakan diri ke dokter yang terpercaya, maka anda pun bisa saja mencoba larutan rebusan dari daun miana ini.
  1. Mengobati Diabetes
Manfaat daun miana lainnya adalah untuk membantu mengobati diabetes. Ya, bagi anda yang mungkin memiliiki gangguan diabetes, maka daun miana tentu saja akan sangat bermanfaat bagi anda. Cara mengolahnya pun sangat mudah dan juga simple. Anda hanya perlu merebus batang, daun dan juga bunga dari tanaman daun miana hingga mendidih. Setelah itu, anda cukup meminum rebusan tersebut secara teratur, untuk membantu menurunkan kadar gula darah anda.
Saat ini obat herbal dari tanaman obat sangat diyakini oleh banyak orang mengobat berbagai penyakit salah satunya adalah diabetes.
  1. Obat Sakit Perut dan Mulas
Selain untuk mengobati wasir atau ambeyen, manfaat daun miana lainnya adalah sebagai obat mulas dan juga sakit perut. Ya, bagi anda yang merasakan sakit perut, terutama karena ada iritasi ataupun bakteri yang berada di lambung anda, maka daun miana sangat baik untuk membantu menyembuhkan sakit perut yang anda alami.
  1. Sebagai Obat Mata Merah
Mata merah yang terjadi karena iritasi pun bisa anda sembuhkan dengan menggunakan daun miana. Cara yang paling mudah yang bisa anda lakukan adalah dengan cara menempelkan alias mengompres mata anda dengan menggunakan daun miana yang sudah dibasahi dan juga dicacah – cacah. Dengan demikian, ini akan membantu menyembuhkan mata merah yang anda alami.
Itulah beberapa manfaat daun miana sebagai obat herbal alami tubuh kita. Semoga artikel mengenai manfaat daun miana ini dapat memberikan manfaat dan juga wawasan bagi anda semua
Miana merupakan nama lain dari tanaman iler yang sarat dengan manfaat kesehatan, disebabkan adanya minyak atsiri dan antioksidan di dalamnya. Kecantikan warnanya membuat tumbuhan ini sering digunakan sebagai bunga hias. Daun miana termasuk tanaman obat yang mampu mengatasi berbagai jenis penyakit ringan seperti bisul, hingga penyakit berat seperti diabetes dan wasir.

Sumber asli: http://www.kinisehat.com/2016/02/manfaat-daun-miana-kesehatan.htm







Tanaman Obat Daun Miana

By : Tya Alfriyanti 1
Daun binahong memiliki nama latin Bassela Rubra Linn.. Tanaman satu ini memiliki bentuk daun yang melengkung dengan bentuk bagian yang dekat dengan batang menyerupai hati. Tanaman satu ini dapat hidup di mana saja. Tanaman ini bisa hidup di dataran rendah, dan juga dataran tinggi. Bagi kita yang tertarik menanam nantinya bisa dengan mudah memetik hasilnya. Tanaman satu ini lumrah ditemukan di Cina, madagaskar, dan Korea. Demikian pula dengan Indonesia. Banyaknya tanaman ini sungguh sangat disayangkan apabila tidak dipergunakan dengan baik. Apalagi di beberapa negara, semisal Cina, daun binahong sudah sangat biasa digunakan untuk obat dalam bentuk teh sedari dulu.
 Daun binahong punya dua manfaat besar bagi tubuh manusia. Daun binahong dapat digunakan untuk mendapatkan manfaat kecantikan dan juga kesehatan. Hal ini dikarenakan daun binahong memiliki protein tinggi, anti mikroba, saponis, asam arkobat, dan total fenol. Kandungan-kandungan ini membantu kita dengan banyak penyakit. Berikut kita simak ulasannya:


# Manfaat Daun Binahong Untuk Kecantikan

Manfaat daun binahong untuk kecantikan berfokus pada kulit wajah. Kulit wajah manusia memiliki banyak sekali kendala. Salah satu kendala yang paling mengesalkan terkhusus untuk remaja adalah masalah jerawat. Daun binahong memiliki manfaat emas tentang hal ini. Khasiat daun binahong dapat merontokkan (menghilangkan) jerawat. Hal ini juga termasuk jerawat batu dan membandel yang suka memerah dan menyebabkan bopeng di wajah.
 Cara agar kita bisa memuluskan kulit wajah dengan daun binahong adalah dengan cara menghaluskannya dan mengenakannya di wajah yang berjerawat. Selain itu, daun binahong bisa drebus. Hasil rebusan yang sudah mendingin digunakan untuk mencuci wajah sehingga pori-pori kencang. Rebusan daun binahong untuk kecantikan juga bagus dengan cara diminum sehingga wajah akan terlihat cantik berseri. Ini adalah kesempatan emas untuk perawatan yang jauh dari asupan bahan kiamiawi. Khususnya untuk kaum Hawa yang sangat peduli akan kecantikan dan kemulusan wajahnya.

# Khasiat Daun Binahong Untuk Kesehatan

Daun binahong memiliki manfaat untuk kesehatan yang banyak sekali jenisnya. Inilah yang menyebabkan di Cina daun binahong dapat dikatakan popular digunakan. Beragam penyakit diatasi dengan manfaat daun binahong. Mari kita sebutkan banyak di antaranya seperti: lemah syahwat, ambeien berdarah, batuk darah, muntah darah, kencing manis, darah rendah, penyakit paru-paru, luka borok, kencing manis, diabetes, luka borok, patah tulang, gatal-gatal, eksim kulit, radang ginjal, disentri, gegar otak berat dan tingan, menghangatkan tubuh, mimisan, menambah nafsu makan, membuat lancar menstruasi, gusi berdarah, meningkatkan imunitas tubuh, rematik, luka bakar, memar, maag, tipes, luka parut, sakit pinggang, kecelakaan, pembengkakan jantung, pegal linu, stress, pembekuan darah, pembengkakan liver, dan mencegah stroke. Banyaknya dari manfaat daun binahong ini tentu saja sangat panjang jika dibahas semuanya. Beberapa akan dibahas seperti:

  1. Mengatasi Gangguan Maag
  2. Maag adalah penyakit yang amat menganggu aktivitas manusia sehari-hari. Sehari-harinya dengan banyaknya pergerakan, dibutuhkan tubuh yang fit. Cara mendapatkan tubuh fit adalah dengan menjaga kantong nasi tetap terjaga sehingga kita dengan mudah dapat melahap berbagai makanan. Sayangnya, jika terkena maag, makanan yang masuk ke dalam tubuh akan sakit dan justru menganggu kegiatan.

    Pada kasus yang parah, orang yang mengalami maag bisa mengalami opname dan juga mengeluarkan keringat dingin. Penting sekali mengatasi maag ini. Salah satu cara mengatasinya adalah dengan Khasiat daun binahong. Daun binahong direbus dan kemudian setelah cukup dingin, air rebusan daun binahong diminum. Air rebusan harus diminum rutin. Ketika sudah diminum rutin, niscaya gangguan maag akan berkurang.
  3. Meredakan Kolesterol
  4. Ketakutan terbesar orang hari ini salah satunya adalah masalah kolestrol. Kolestrol yang terlalu tinggi akan menganggu peredaran darah. Peredaran darah yang tidak lancar jelas akan menyebabkan penumpukan. Penumpukkan kolesterol ini lambat laun akan mengundang banyak penyakit. Manfaat Daun binahong dengan senyawanya yang kuat bisa mengurangi alias meredakan kolesterol. Caranya sederhana sekali. Cukup rebus beberapa lembar daunnya dengan air secukupnya. Air rebusan yang dirasa sudah cukup susut dan kental dengan esens daun binahong tinggal diminum saja setelah cukup dingin.

  5. Mengurangi Asam Urat
    Asam urat yang dihasilkan tubuh ternyata bisa berlebihan dan menumpuk di sendi. Setelah menumpuk di sendi, ini akan menganggu aktivitas kita lambat laun. Semakin lama dibiarkan, akan emmbentuk kristal yang menyebabkan kelumpuhan jangka panjang. Tentu hal ini tidak bisa dibiarkan bagitu saja. Cara utama yang bisa dilakukan adalah dengan menggunakan daun binahong. Baca juga khasiat dan manfaat daun sukun.
    Daun binahong yang sudah dipetik digunakan dalam rebusan. Air rebusan ditunggu susut setelah daun binahong dimasukkan. Setelah cukup dingin, minumlah si air rebusan. Peminuman tidak bisa langsung menyembuhkan atau mengurangi asam urat jika hanya sekali atau tidak rutin. Maka dari itu, sangat penting meminum daun binahong secara rutin agar manfaatnya untuk kesehatan bisa terasa.

Mudah dan cepat, bukan, menggunakan daun binahong dibandingkan terus menggunakan obat-obat kimiawi? Jadi, tunggu apa lagi dan petik daun binahong kita sekarang juga dan rasakan kegunaannya.

Tanaman Obat Binahong

By : Tya Alfriyanti 0

- Copyright © APOTEK HIDUP STIKES PAGUWARMAS - Blogger Templates - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -